Cara Top Up LinkAja Via ATM yang Mudah dan Cepat

cara top up linkaja via atm

Kini untuk membayar secara digital tidak hanya dilakukan dengan menggunakan kartu debit maupun kredit. Beberapa perusahaan muncul menawarkan kemudahan untuk membayar atau mengirimkan uang, misalnya LinkAja, OVO, DANA, atau GoPay. Salah satu yang paling dibutuhkan adalah cara top up LinkAja via ATM, begitu juga dengan pembayaran elektronik lainnya.

Nah, pengguna pembayaran elektronik menggunakan LinkAja biasanya juga mendapatkan beberapa keuntungan lain seperti bebas biaya admin ketika mengirim uang. Pengguna dapat leluasa untuk membayar melalui smartphone sesuai dengan saldo yang diperlukan tanpa perlu mengantri atau keluar rumah. Lantas bagaimana cara top up LinkAja via ATM dapat simak sebagai berikut:

1. Top Up Melalui ATM BNI

Sebenarnya sangat mudah untuk melakukan top up LinkAja melalui ATM BNI, namun beberapa hal perlu mengikuti instruksi karena banyak pilihan menu. Nah caranya pengguna dapat mengunjungi anjungan tunai mandiri (ATM) BNI terdekat, kemudian memasukkan kartu debit. Secara berturut-berturut pastikan untuk memasukkan pin, memilih menu lain, uang elektronik, LinkAja, masukkan nomor, dan nominal.

2. Menggunakan ATM BRI Untuk Top UP

Tidak asing lagi bagi pengguna ATM untuk melakukan pembayaran atau melakukan transfer uang ke dompet elektronik. Pengguna hanya harus mengikuti langkah untuk memasukkan kartu dan masukkan kode sandi. Nah pada menu utama, pilihlah uang elektronik kemudian LinkAja, masukkan nomor, nominal yang diinginkan, dan tunggu hingga uang masuk.

3. Top Up Dari ATM Bank Mandiri

Cara top up LinkAja via ATM Mandiri adalah salah satu pilihan yang dapat dipeertimbangkan oleh pengguna karena kemudahan yang diperoleh. Tidak berbeda dengan tahap melakukan top up pada ATM lainnya, ATM Mandiri juga dimulai dengan memasukkan kartu dan pin. Kemudian pilih uang elektronik, LinkAja, masukkan nomor dan nominal, serta konfirmasi pesanan.

4. ATM BCA

Pengguna biasanya dapat menemukan ATM BCA dengan mudah di minimarket atau di sekitar tempat yang ramai. LinkAja dapat diisi ulang dengan tetap memasukkan kartu dan nomor pin yang sesuai serta memilih transaksi lainnya. Pada menu tersebut pilih transfer, BCA virtual account, dan masukkan nomor yang didahului dengan 09110 kemudian ikuti instruksi selanjutnya.

5. Memanfaatkan ATM BTN Untuk Top Up

Pertama masukkan kartu ke tempat yang sesuai, kemudian input nomor sandi yang dimiliki, dan pilih menu uang elektronik. Pengguna dapat langsung menemukan menu LinkAja yang tertera menjadi pilihan, masukkan nomor LinkAja, pastikan bahwa akun yang ditunjukkan benar. Langkah terakhir pilih sumber rekening yang terdiri antara tabungan atau deposito, konfirmasi transaksi, dan selesai.

6. Top Up LinkAja Melalui ATM Bersama

Sebenarnya ATM bersama ini tidak hanya diperuntukkan untuk satu ATM tertentu saja, namun beberapa ATM menjadi satu dan dapat digunakan. Beberapa menu yang ditawarkan dan dapat dipilih berbeda dibanding dengan ATM lainnya. Oleh karena itu, instruksi yang diberikan perlu diperhatikan dengan benar-benar dan teliti agar tidak terjadi kebingungan atau kesalahan tertentu.

Langkah yang dapat dilakukan sebelum memasuki menu utama tentunya serupa dengan ATM lainnya yaitu memasukkan kartu ATM dan mengetikkan sandi. Selanjutnya secara berturut-turut pengguna harus  memilih menu transfer, ketik 911 untuk kode LinkAja, dan mengisi nomor telepon. Kemudian pengguna dapat memasukkan nominal dan mengikuti instruksi yang tertera.

Nah setelah mengetahui cara top up LinkAja via ATM, pengguna dapat menyesuaikan dengan jenis atau ATM yang dimiliki. Hal ini wajib dilakukan agar pengguna dapat mendapatkan tata cara dan tahap melakukan top up secara cepat dan mudah. Pengguna juga dapat menyesuaikan keinginan dan kemampuan yang dimiliki untuk menentukan besaran saldo yang akan dimasukkan.